Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah

Jika kita lihat akun-akun Instagram milik teman-teman kita, sebagian besar mereka pasti menggunakan Instagram dengan profil bisnis, meskipun sebenarnya mereka tidak sedang berbisnis saat itu. Memang, pengalihan akun Instagram pribadi menuju ke akun Instagram berbisnis, ini sebenarnya ditujukan kepada para pedagang khususnya pedagang on-line untuk  membantu proses bisnisnya.

Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah

Sebab dengan akun bisnis Instagram, para pemilik akun akan mendapatkan kelebihan yang lebih banyak dibandingkan akun Instagram pribadi, antara lain kelebihannya adalah :

  1. Dapat mengetahui berapa banyak pengunjung yang melihat profil mereka, sehingga mereka bisa mengajak brand-brand produk untuk bekerja sama, misal dalam hal pemasangan iklan atau endorse.
  2. Dapat memudahkan memperkenalkan profesi kita. Misal kita sebagai seorang Blogger, maka kamu bisa memilih kategori Blogger. Sehingga ketika ada sahabat blogger yang lain yang mengunjungi profilmu, mungkin nanti akan bisa menambah teman dan wawasan.
  3. Dapat menambahkan kontak admin seperti e-mail, nomor telepon langsung ke akun mereka (bukan melalui bio), bahkan juga bisa menambahkan petunjuk arah yang sangat berguna bagi pelanggan yang hendak membeli produk atau layanan jasa yang ditawarkan.
  4. Dapat melihat statistik pengunjung, jumlah viewers konten bahkan jumlah viewers cerita atau InstaStory sekalipun.
  5. Dapat mempromosikan konten atau post di Instagram. Namun dengan syarat bahwa konten atau post yang akan dipromosikan harus mempunyai kualitas yang tinggi atau HD.
  6. Selalu ada pemberitahuan berapa jumlah kunjungan ke profil kamu dalam jangka waktu 7 hari atau satu minggu.
  7. Bisa terhubung dengan FansPage Facebook, sehingga kita bisa post hanya dengan satu langkah saja bisa membuat post ke dua akun. Maksudnya, ketika kamu mengupload postingan di akun bisnis Instagram, maka secara otomatis postingan tersebut juga terposting di akun FansPage Facebook kamu.
  8. dll

Dari beberapa kelebihan yang aku sebutkan di atas, mungkin masih ada lagi beberapa kelebihan yang belum aku sebutkan. Namun, perlu juga kamu ketahui bahwasannya teman-teman kamu yang bukan seorang pebisnis namun menggunakan akun bisnis, mereka hanyalah ikut-ikutan. Yap, ikut-ikutan, aku awalnya juga gitu sih, namun karena pas beralih ke akun bisnis ternyata ada pilihan kategori sebagai seorang Blogger, ya sudahlah aku lanjutkan😅 akuberalih ke akun bisnis hehe. Boleh ya kalau kamu follow Instagramku di @kevink_ap 😂 Tapi nanti bakal di follback kok (kalau pas paketan atau nyambung WiFi kampus hehe😅😆)
Ngomong-ngomong, perlu kamu inget nih sobat, bahwasannya ketika kamu hanya ikut-ikutan temen kamu buat beralih ke akun bisnis Instagram, kamu tidak diwajibkan menghubungkan FansPage Facebook dengan Instagram. Karena aku yakin, belum tentu juga kamu punya akun FansPage di Facebook, kan?😁 Oh ya, satu lagi nih buat kamu, kalo kamu nanti memang sudah beralih ke aun bisnis, maka akun kamu sudah tidak bisa di privat lagi looh.👀
Okelah, karena sudah aku jelasin sedikit mengenai akun bisnis Instagram, kamu tinggal tentuin, setelah baca artikel ini sampai sini, kamu mau lanjut untuk beralih ke akun bisnis Instagram atau tidak, kalo emang iya kamu bersih kukuh (ah apaan sih :v) untuk lanjut ke akun bisnis Instagram, silahkan baca artikelnya sampai akhir karena akan aku kasih tau cara mengalihkan akun instagram dari profil pribadi ke profil bisnis.

CARA BERALIH DARI AKUN PRIBADI MENUJU KE AKUN BISNIS INSTAGRAM


Jujur saja, sebenernya caranya itu gampang banget, meskipun kamu ga baca artikel ini. Tapi ya ada juga sih orang yang "ga berani" coba sendiri sebelum ada orang atau artikel yang menuntunnya untuk bergerak. Mungkin salah satu orangnya itu kamu, iya kamu wkwk😄

Okedeh, sudah selesai panjang lebarnya, mari kita simak langkah-langkahnya sebagai berikut :

  1. Pertama, masuk ke akun Instagram kamu di aplikasi maupun di web. Tapi aku sarankan mending buka di aplikasi saja, karena di sini aku memberikan tutorial dengan berpatok pada aplikasi Instagram.
  2. Setelah itu, kamu menuju ke profil kamu. Nah, di pojok kanan atas terdapat menu dengan icon titik tiga vertikal, itu kamu klik.
    Langkah kedua - Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah
    Klik gambar untuk memperbesar
  3. Setalah masuk ke menu tersebut, kamu cari pilihan Beralih ke Profil Bisnis. Lalu kamu klik.
    Langkah ketiga - Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah
  4. Nanti akan muncul notifikasi dengan ucapan "Selamat Datang di ... ". Nanti silahkan kamu klik Lanjutkan.
    Langkah keempat - Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah
  5. Kamu klik terus tombol Lanjutkan hingga kamu dibawa ke halaman seperti gambar di bawah ini. Jika kamu tidak mempunyai FansPage, kamu bisa klik tombol Lewati.
    Langkah kelima - Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah
  6. Setelah itu, silahkan kamu pilih kategori profil kamu sesuai dengan diri kamu atau terserah lah (kan gaikutan punya akun😋). Nanti di sana ada kategori Blog Pribadi, Tokoh Publik, Produk/Layanan, dan masih banyak lagi.
    Langkah keenam - Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah
  7. Langkah selanjutnya, kau persiapkan profil bisnis kamu dengan memasukkan alamat e-mail, nomor telepon, dan juga alamat. Perlu diketahui bahwa tiga unsur tersebut tidak wajib, jadi kamu boleh memasukkan salah satu saja tidak apa-apa.
    Langkah ketujuh - Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah
  8. Jika sudah mempersiapkan profil bisnis, kamu klik tombol selesai. Maka, akan muncul seperti gambar di bawah ini.
    Langkah kedelapan - Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Akun Bisnis dengan Mudah
  9. Terakhir, kamu klik Buka Profil.
  10. Selesai ^_^
Naah, gimana? Cukup mudah bukan? Aku yakin kamu bisa mengubahnya dengan mengikuti langkah-langkah di atas.

Jika ada yang masih belum jelas, kamu bisa tinggalkan komentar di bawah. Akan fastrespond jika aku sedang tidak sibuk. Atau mungkin kamu bisa kirim pesan melalui Kontak yang ada di menu blog di atas👆.

Semoga bermanfaat!