Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Menghitung Jumlah Kata di Artikel Blog

Cara Mudah Menghitung Jumlah Kata di Artikel Blog - Menulis artikel di blog, adalah makanan sehari-hari yang biasa dikonsumsi oleh seorang Blogger. Banyak cara yang dilakukan untuk menulis artikel, entah itu tekniknya ataupun waktunya. Bisa saja ada orang yang menulis artikel saat waktu luang, atau mungkin saat nongkrong di kafe atau warung kopi. Dengan menulis artikel di blog, mereka tentunya memiliki tujuan tersendiri. Ada yang sekedar menggunakan blog sebagai sarana catatan materi sekolah atau kuliahnya, ada juga yang berniat untuk berbagi ilmu dan mencari penghasilan.

Gambar Thumbnail Artikel

Untuk mendapatkan penghasilan dari menulis artikel di blog, seorang Blogger biasanya bisa mendapatkannya melalui pemasangan iklan, dan biasanya yang paling umum adalah pemasangan iklan dari Google AdSense. Akan tetapi, tidak semua blog bisa memasangkan iklan dari AdSense, mengingat untuk hal itu, diperlukan penyeleksian oleh Google AdSense. Salah satu syarat agar blog bisa lolos diterima G-Adsense adalah dengan cara menulis artikel dengan total karakter yang banyak.
Saat selesai menuliskan artikel, sobat dapat melakukan pengecekan jumlah kata yang tertulis, cukup mudah langkah-langkahnya, bisa sobat lakukan seperti berikut ini :

  1. Pertama yang harus sobat lakukan adalah masuk ke situs https://www.wordcounttools.com/
  2. Login ke Blog sobat, lalu masuk ke post yang akan sobat cek jumlah katanya
  3. Copy artikel tersebut
  4. Pastekan ke kolom pengecekan jumlah artikel pada situs https://www.wordcounttools.com/
  5. Terakhir, lik tombol Submit
  6. Nanti akan muncul informasi mengenai jumlah kata yang sudah sobat tulis pada artikel

Hasil dari pengecekan kurang lebih seperti berikut :
Cara Mudah Menghitung Jumlah Kata di Artikel Blog

Cukup mudah bukan?

Update tanggal 28 Mei 2019.
Informasi Update :
-Sebelumnya menggunakan situs www.wordcounttool,com, sekarang saya ganti ke situs lain https://www.wordcounttools.com/. Kedua situs ini tidaklah sama.

Cara ini juga berlaku buat siapapun nih, yang pengen mengecek jumlah kata yang sudah ditulis, entah bagi pelajar untuk keperluan tugas, ataupun untuk keperluan lomba menulis.

Sekian informasi yang saya bagi, semoga bermanfaat!