Cara Mengunci File Word agar Tidak Bisa Diedit dan Dicopy Paste
Cara Mengunci File Word agar Tidak Bisa di Edit dan di Copy Paste - Artikel ini saya tuliskan dengan tujuan untuk membantu temen-temen yang memiliki dokumen penting dan menginginkan agar dokumen tersebut tidak bisa di edit atau di copy paste oleh orang lain yang tidak bertanggung jawab.
Setelah membagikan artikel ke media sosial Twitter mengenai Cara Mengunci File PDF agar Tidak Bisa di Copy Paste dan di Print, ada yang menanyakan bagaimana jika mengunci File Word agar Tidak Bisa di Copy Paste.
Oleh karena itu saya terbitkan artikel ini, barangkali bisa bermanfaat bagi para pemabaca.
Suatu ketika teman saya juga ada yang mengeluh karena tugas yang ia kumpulkan melalui grup kelas telah di copy paste oleh teman-temannya, kebetulan dalam kasus ini yang ia gunakan adalah file Word.
Memang terkadang menyedihkan ketika kita sudah rela mengerjakan tugas selama berjam-jam, akan tetapi ada aja temen kita yang tidak menghargai dengan mencopy jawaban seluruhnya tanpa adanya teknik ATM (Amati, Tiru, dan Modifikasi).
Untuk menghindari kejadian seperti ini, kita bisa mengakali mereka dengan mengunci file Word yang kita miliki.
"Apa bisa mas file Word gabisa dicopy?"
Tentu saja bisa, tidak hanya file PDF yang bisa dilindungi agar tidak bisa di copy namun file Word juga bisa diperlakukan demikian.
"Tapi nanti ga perlu pake aplikasi pihak ketiga kan mas?"
"Saya males kalo pake instal instal aplikasi kaya gitu, ribet!!"
Tenang saja, pada tutorial ini kita terbebas dari aplikasi pihak ketiga. Kita cukup menggunakan aplikasi Word yang sudah terinstall di laptop atau komputer kita masing-masing.
Sebelum menuju tutorial, alangkah baiknya kita ketahui terlebih dahulu bagaimana ciri-ciri file Word yang sudah diproteksi agar tidak bisa di edit dan di copy paste. Berikut ciri-cirinya:
Dokumen Word yang sudah diproteksi seperti langkah-langkah yang akan dibahas pada artikel ini, pada umumnya teks dokumen tidak bisa di copy, bahkan di select pun tidak bisa. Dengan demikian tentu file word yang kita miliki akan benar-benar terproteksi dari para plagiarism yang tidak bertanggung jawab.
2. Banyak Menu Microsoft Word yang Tidak Bisa Digunakan
Selain itu, menu pada mc. Word juga banyak yang tidak berfungsi. Bukan tidak berfungsi keseluruhan, tetapi hanya ada beberapa menu saja yang bisa digunakan, salah satu contohnya adalah Restrict Editing yang terdapat pada menu Review. Restrict Editing sendiri berfungsi untuk membuka proteksi file Word agar bisa diedit kembali. Namun tentu memerlukan password untuk membukanya. Percuma jika si copaser tidak memiliki password dari si pemilik, copaser tidak akan bisa melakukan aksinya.
3. Masih Bisa di Print
Nah, ini merupakan kelemahannya. Sayangnya meskipun sudah berhasil diproteksi agar tidak bisa di copy dan di print, file Word masih bisa dicetak seperti biasanya, saya sendiri belum membuktikannya secara langsung, akan tetapi menu Print masih bisa dijalankan, menurut saya hal ini sudah cukup membuktikan bahwa dokumen Word tetap bisa di print walau sudah dikunci. Jika sobat tidak ingin dokumen di print, alangkah baiknya ubah file word ke dalam bentuk .pdf, kemudian silahkan protect file pdf yang sudah dibuat. Jika belum tau caranya, silahkan baca di artikel berikut.
4. Menu saat di Klik Kanan banyak yang Mati
File Word yang sudah diproteksi biasanya ketika dibuka dan di klik kanan pada isi dokumen, menu-menu yang ditampilkan akan mati bahkan juga tidak bisa melampirkan komentar.
Nah itulah ciri-ciri dari file word yang sudah diproteksi agar tidak bisa di copy dan di edit.
Baiklah, biar ga semakin penasaran, berikut telah saya rangkum bagaimana cara mengunci file word agar tidak bisa di edit dan di copy paste.
1. Hal yang perlu dilakukan pertama kali adalah bukalah dokumen word yang ingin sobat kunci
2. Silahkan pilih menu Review dan pilih icon Restrict Editing. Isi form Restrict Editing seperti gambar berikut:
3. Jika sudah mengisi form, silahkan klik "Yes, Start Enforcing Protection", lalu masukkan password pada jendela pop up yang muncul seperti berikut:
4. Jika berhasil, maka beberapa menu tidak dapat di akses dan tampilan menjadi seperti berikut:
Setelah berhasil, jangan lupa untuk mencatat password yang sudah dibuat untuk mengunci dokumen word. Hal ini akan berguna jika suatu saat sobat ingin mengeditnya kembali.
Perlu kalian ketahui juga, bahwa selain bisa mengunci dokumen word secara keseluruhan agar tidak bisa di edit dan dicopy paste, sobat juga bisa mengunci sebagian isi dokumen tersebut.
Sehingga sobat bisa menentukan paragraf mana saja yang masih bisa diedit ketika paragraf lain sudah terproteksi.
Berikut telah saya rangkum bagaimana cara mengunci sebagian isi dari dokumen file word yang bsia sobat praktekkan.
1. Silahkan buka dokumen word sobat
2. Lalu blok paragraf atau teks yang ingin sobat kecualikan dari penguncian, agar teks tersebut nanti tetap bisa diedit dan disalin. Untuk bagian yang lain, biarkan jika ingin tetap dikunci agar tidak bisa diedit dan dicopy.
3. Setelah itu pilih menu Review > Restrict Editing seperti cara sebelumnya
4. Centang Limit Formatting.. dan Allow only..
5. Langkah selanjutnya, pada Editing Restriction, silahkan pilih Comments
6. Silahkan centang Everyone
7. Terakhir silahkan klik Yes, Start enforcing protection
Agar lebih jelas, telah saya rangkum dalam gambar berikut:
Lalu bagaimana cara membuka proteksi file word yang sudah sobat kunci tadi? Cukup mudah caranya, silahkan sobat ikuti langkah-langkahnya yang sudah saya rangkum di bawah ini.
Untuk membuka file word yang sudah dikunci, sobat membutuhkan password yang digunakan untuk menguncinya. Oleh karena itu tadi saya mengatakan bahwa sobat harus mencatat password yang digunakan untuk mengunci dokumen word tersebut.
Dengan begitu, hanya dengan beberapa langkah di bawah ini, file word yang sudah dikunci bisa sobat buka dan edit kembali. Berikut langkah-langkah membuka file word yang sudah dikunci:
1. Silahkan sobat buka word terkunci yang ingin diedit kembali
2. Selanjutnya pilih menu Review > Restrict Editing
3. Kemudian akan muncul Task Pane di bagian kanan, pilih Stop Protection
4. Terkhir, silahkan masukkan password proteksi pada dokumen sobat dan klik OK
Nah, dengan mengikuti langkah-langkah untuk membuka file word yang terproteksi ini, sobat sudah bisa mengedit kembali dokumen word yang pernah di kunci sebelumnya.
Keren sih kita sudah berhasil memgunci file word agar tidak bisa di copy dan diedit, tapi ga lucu kan kalo kita si pemiliki dokumen tidak bisa mengedit dan mengcopy hanya karena lupa passwordnya? Hehe
Okelah sampai sini saja pembahasan mengenai cara mengunci file word agar tidak bisa di edit dan di copy paste
Semoga bisa bermanfaat untuk para pembaca
Jangan lupa bagikan artikel ini agar teman-temanmu juga bisa melindungi dokumen mereka..
Setelah membagikan artikel ke media sosial Twitter mengenai Cara Mengunci File PDF agar Tidak Bisa di Copy Paste dan di Print, ada yang menanyakan bagaimana jika mengunci File Word agar Tidak Bisa di Copy Paste.
Oleh karena itu saya terbitkan artikel ini, barangkali bisa bermanfaat bagi para pemabaca.
Suatu ketika teman saya juga ada yang mengeluh karena tugas yang ia kumpulkan melalui grup kelas telah di copy paste oleh teman-temannya, kebetulan dalam kasus ini yang ia gunakan adalah file Word.
Memang terkadang menyedihkan ketika kita sudah rela mengerjakan tugas selama berjam-jam, akan tetapi ada aja temen kita yang tidak menghargai dengan mencopy jawaban seluruhnya tanpa adanya teknik ATM (Amati, Tiru, dan Modifikasi).
Untuk menghindari kejadian seperti ini, kita bisa mengakali mereka dengan mengunci file Word yang kita miliki.
"Apa bisa mas file Word gabisa dicopy?"
Tentu saja bisa, tidak hanya file PDF yang bisa dilindungi agar tidak bisa di copy namun file Word juga bisa diperlakukan demikian.
"Tapi nanti ga perlu pake aplikasi pihak ketiga kan mas?"
"Saya males kalo pake instal instal aplikasi kaya gitu, ribet!!"
Tenang saja, pada tutorial ini kita terbebas dari aplikasi pihak ketiga. Kita cukup menggunakan aplikasi Word yang sudah terinstall di laptop atau komputer kita masing-masing.
Sebelum menuju tutorial, alangkah baiknya kita ketahui terlebih dahulu bagaimana ciri-ciri file Word yang sudah diproteksi agar tidak bisa di edit dan di copy paste. Berikut ciri-cirinya:
Ciri-ciri File Word yang Telah Dikunci
1. Teks Tidak Bisa dieditDokumen Word yang sudah diproteksi seperti langkah-langkah yang akan dibahas pada artikel ini, pada umumnya teks dokumen tidak bisa di copy, bahkan di select pun tidak bisa. Dengan demikian tentu file word yang kita miliki akan benar-benar terproteksi dari para plagiarism yang tidak bertanggung jawab.
Teks pada dokumen tidak bisa di select |
2. Banyak Menu Microsoft Word yang Tidak Bisa Digunakan
Selain itu, menu pada mc. Word juga banyak yang tidak berfungsi. Bukan tidak berfungsi keseluruhan, tetapi hanya ada beberapa menu saja yang bisa digunakan, salah satu contohnya adalah Restrict Editing yang terdapat pada menu Review. Restrict Editing sendiri berfungsi untuk membuka proteksi file Word agar bisa diedit kembali. Namun tentu memerlukan password untuk membukanya. Percuma jika si copaser tidak memiliki password dari si pemilik, copaser tidak akan bisa melakukan aksinya.
3. Masih Bisa di Print
Nah, ini merupakan kelemahannya. Sayangnya meskipun sudah berhasil diproteksi agar tidak bisa di copy dan di print, file Word masih bisa dicetak seperti biasanya, saya sendiri belum membuktikannya secara langsung, akan tetapi menu Print masih bisa dijalankan, menurut saya hal ini sudah cukup membuktikan bahwa dokumen Word tetap bisa di print walau sudah dikunci. Jika sobat tidak ingin dokumen di print, alangkah baiknya ubah file word ke dalam bentuk .pdf, kemudian silahkan protect file pdf yang sudah dibuat. Jika belum tau caranya, silahkan baca di artikel berikut.
4. Menu saat di Klik Kanan banyak yang Mati
File Word yang sudah diproteksi biasanya ketika dibuka dan di klik kanan pada isi dokumen, menu-menu yang ditampilkan akan mati bahkan juga tidak bisa melampirkan komentar.
Nah itulah ciri-ciri dari file word yang sudah diproteksi agar tidak bisa di copy dan di edit.
Baiklah, biar ga semakin penasaran, berikut telah saya rangkum bagaimana cara mengunci file word agar tidak bisa di edit dan di copy paste.
Cara Mengunci File Word agar Tidak Bisa Diedit dan Dicopy Paste
Sebelumnya perlu sobat ketahui bahwa pada tutorial ini saya menggunakan Microsoft Office Proffessional 2016, namun sepertinya untuk versi lain tidak jauh berbeda dengan cara yang akan saya jelaskan di bawah ini.1. Hal yang perlu dilakukan pertama kali adalah bukalah dokumen word yang ingin sobat kunci
2. Silahkan pilih menu Review dan pilih icon Restrict Editing. Isi form Restrict Editing seperti gambar berikut:
Keterangan:
-Pilih Filling in forms jika ingin word tidak bisa di edit dan di copy
-Piilh No changes (Read Only) jika ingin word tidak bisa diedit namun bisa di copy
-Kamu bisa mengisi password hanya dengan 1 karakter saja. misal kamu boleh memberi password : 'A'
-Pilih Filling in forms jika ingin word tidak bisa di edit dan di copy
-Piilh No changes (Read Only) jika ingin word tidak bisa diedit namun bisa di copy
-Kamu bisa mengisi password hanya dengan 1 karakter saja. misal kamu boleh memberi password : 'A'
3. Jika sudah mengisi form, silahkan klik "Yes, Start Enforcing Protection", lalu masukkan password pada jendela pop up yang muncul seperti berikut:
4. Jika berhasil, maka beberapa menu tidak dapat di akses dan tampilan menjadi seperti berikut:
Setelah berhasil, jangan lupa untuk mencatat password yang sudah dibuat untuk mengunci dokumen word. Hal ini akan berguna jika suatu saat sobat ingin mengeditnya kembali.
Perlu kalian ketahui juga, bahwa selain bisa mengunci dokumen word secara keseluruhan agar tidak bisa di edit dan dicopy paste, sobat juga bisa mengunci sebagian isi dokumen tersebut.
Sehingga sobat bisa menentukan paragraf mana saja yang masih bisa diedit ketika paragraf lain sudah terproteksi.
Berikut telah saya rangkum bagaimana cara mengunci sebagian isi dari dokumen file word yang bsia sobat praktekkan.
Cara Memproteksi Sebagian Isi dari Dokumen Microsoft Word
Cara memproteksi sebagian isi word tidak jauh berbeda dengan cara sebelumnya, untuk mencobanya silahkan ikuti langkah-langkah berikut:1. Silahkan buka dokumen word sobat
2. Lalu blok paragraf atau teks yang ingin sobat kecualikan dari penguncian, agar teks tersebut nanti tetap bisa diedit dan disalin. Untuk bagian yang lain, biarkan jika ingin tetap dikunci agar tidak bisa diedit dan dicopy.
Untuk memudahkan seleksi beberapa paragraf yang berbeda, silahkan tekan tombol CTRL saat proses penyeleksian.
3. Setelah itu pilih menu Review > Restrict Editing seperti cara sebelumnya
4. Centang Limit Formatting.. dan Allow only..
5. Langkah selanjutnya, pada Editing Restriction, silahkan pilih Comments
6. Silahkan centang Everyone
7. Terakhir silahkan klik Yes, Start enforcing protection
Agar lebih jelas, telah saya rangkum dalam gambar berikut:
Cara proteksi sebagian teks di word |
Hasil proteksi sebagian teks di word |
Lalu bagaimana cara membuka proteksi file word yang sudah sobat kunci tadi? Cukup mudah caranya, silahkan sobat ikuti langkah-langkahnya yang sudah saya rangkum di bawah ini.
Cara Membuka File Word agar Bisa Di edit kembali
File word yang sudah dikunci masih bisa dibuka kapanpun sobat inginkan, terutama ketika sobat ingin mengubah isi dokumen tersebut.Untuk membuka file word yang sudah dikunci, sobat membutuhkan password yang digunakan untuk menguncinya. Oleh karena itu tadi saya mengatakan bahwa sobat harus mencatat password yang digunakan untuk mengunci dokumen word tersebut.
Dengan begitu, hanya dengan beberapa langkah di bawah ini, file word yang sudah dikunci bisa sobat buka dan edit kembali. Berikut langkah-langkah membuka file word yang sudah dikunci:
1. Silahkan sobat buka word terkunci yang ingin diedit kembali
2. Selanjutnya pilih menu Review > Restrict Editing
3. Kemudian akan muncul Task Pane di bagian kanan, pilih Stop Protection
4. Terkhir, silahkan masukkan password proteksi pada dokumen sobat dan klik OK
Nah, dengan mengikuti langkah-langkah untuk membuka file word yang terproteksi ini, sobat sudah bisa mengedit kembali dokumen word yang pernah di kunci sebelumnya.
Penutup
Dari yang sudah saya jelaskan di atas, dapat kita simpulkan bahwasannya cara kerja di atas adalah dengan menggunakan password yang dapat mengamankan file word, password yang sudah dibuat bisa digunakan untuk membuka file word yang diproteksi. Oleh karena itu, hati-hati juga untuk memberikan password, serta yang paling terpenting adalah jangan sampai kita lupa dengan password yang sudah kita gunakan.Keren sih kita sudah berhasil memgunci file word agar tidak bisa di copy dan diedit, tapi ga lucu kan kalo kita si pemiliki dokumen tidak bisa mengedit dan mengcopy hanya karena lupa passwordnya? Hehe
Okelah sampai sini saja pembahasan mengenai cara mengunci file word agar tidak bisa di edit dan di copy paste
Semoga bisa bermanfaat untuk para pembaca
Jangan lupa bagikan artikel ini agar teman-temanmu juga bisa melindungi dokumen mereka..
Artikel yang Anda baca telah diperbarui pada tanggal 23 April 2020