Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghapus Pertemanan di FB dengan Cepat

cara menghapus pertemanan di fb

Cara menghapus pertemanan di FB bisa dilakukan dengan cepat dan praktis.

Hanya dengan beberapa langkah, kamu bisa menghapus banyak teman sekaligus.

Sebagai pengguna Facebook, tentu saja dapat mengecek jaringan pertemanannya.

Bagi kamu yang sudah memiliki akun Facebook sejak kecil, tidak menutup kemungkinan saat itu banyak sekali orang-orang tak dikenal yang masuk ke dalam jaringan pertemananmu.

Semakin dewasa, tentu kamu semakin paham tentang privasi yang dimiliki.

Untuk itu, tidak ada salahnya apabila kamu ingin menghapus dan mengelola pertemanan yang ada di akun Facebookmu.

Alasan Mengapa Perlu Hapus Pertemanan di FB?

Selain berdasarkan perlindungan privasi akun kita terhadap orang yang tidak dikenal, ada juga alasan lainnya. Seperti berikut ini:

  1. Pengguna Tidak Aktif
  2. Sejak munculnya sosial media lain seperti Instagram dan TikTok, membuat beberapa pengguna Facebook beralih ke platform tersebut.

    Bahkan CEO Facebook, Mark Zuckerberg juga menyoroti TikTok yang memiliki perkembangan cukup cepat. Dikutip dari CNN Indonesia.

    Hal ini menyebabkan sebagian teman FB kita menjadi tidak aktif.

  3. Menurunnya Aktifitas dan Interaksi
  4. Sebagian pengguna yang tidak aktif memberikan dampak menurunkan aktifitas dan interaksi di Facebook.

    Misal ketika dulu status kamu memiliki banyak like dan comment, sekarang malah menjadi lebih sedikit.

    Untuk itu kamu perlu menghapus pengguna yang tidak aktif dan menambahkan teman baru untuk meningkatkan interaksi dan aktifitas di Facebook.

  5. Memenuhi Daftar Pertemanan
  6. Apabila kamu adalah pengguna Facebook sejak umur masih belasan tahun, sepertinya tidak menutup kemungkinan jumlah pertemananmu di Facebook cukup banyak.

    Dilansir dari Liputan6.com, jumlah maksimum pertemanan Facebook adalah 5000 teman.

    Apabila lebih dari itu maka tidak bisa melakukan permintaan pertemanan.

    Saya rasa tidak perlu menunggu 5000 teman, 2000 temanpun apabila banyak yang tidak aktif, sudah bisa kita sebut sebagai memenuhi daftar pertemanan.

Ketahui Ini Sebelum Menghapus Pertemanan di FB

Sebelum kamu memutuskan untuk menghapus pertemanan di Facebook, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui:

  1. Saat menghapus pertemanan dengan seseorang, berarti kamu juga akan dihapus dari daftar pertemanannya.
  2. Kamu masih bisa melihat profilnya, apabila tidak diprivasi.
  3. Kamu tidak akan menerima notifikasi update dari mereka.
  4. Kamu masih bisa mengirimkan permintaan pertemanan kembali apabila dibutuhkan.

Dari keempat poin tersebut, harapannya dapat memantabkan keputusanmu untuk menghapus pertemanan di Facebook.

Cara Menghapus Banyak Teman di FB

Akan membutuhkan waktu yang lama apabila kamu menghapus pertemenan satu-persatu.

Karena saya yakin, jumlah pertemananmu di Facebook tidak hanya sepuluh atau tiga puluh, melainkan ratusan bahkan ribuan.

Untuk itu, diperlukan sebuah cara agar dapat menghapus banyak teman di Facebook dengan cepat.

Seperti apa langkah-langkahnya? Simak uraiannya berikut ini:

1. Install Add-Ons L.O.C di Edge atau Chrome

Menghapus banyak teman di Facebook dengan sekali klik, akan membutuhkan instalasi add-ons di browser seperti Edge atau Google Chrome.

Cara instalasinya juga mudah, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Buka browser Edge atau Chrome.
  2. Klik menu Manage Extension.

    Apabila tidak terdapat menu extension, silahkan buka alamat berikut di url bar browsermu.

    • Untuk Microsoft Edge: edge://extensions/
    • Untuk Google Chrome: chrome://extensions/
  3. Ketik loc di bagian search.
  4. Klik tautan Chrome Web Store.
  5. Ketik loc di bagian search lagi, lalu tekan enter.
  6. Pilih extension L.O.C dari lnmai.com.
  7. Pilih Add to Chrome.
  8. Akan muncul pop up, silahkan klik Add Extension.
  9. Jika berhasil, akan diarahkan ke Beranda L.O.C, silahkan pilih Approve.

Apabila dirasa mengalami kesulitan, silahkan tonton video implementasinya berikut ini:

2. Menggunakan L.O.C untuk Menghapus Banyak Teman

Setelah berhasil menginstall extension L.O.C di browser, sekarang kamu dapat menggunakannya untuk menghapus banyak teman Facebook sekaligus.

Cukup mudah, silahkan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Silahkan login ke Facebook terlebih dahulu.
  2. Klik tombol extension L.O.C di bagian kanan atas.
  3. Pada bagian menu, silahkan pilih Tools.
  4. Pilih Friends Remover pada bagian sub menu.
  5. Tunggu beberapa saat untuk proses pembacaan data.
  6. Silahkan centang pada daftar teman yang ingin dihapus.
  7. Klik tombol Bye Bye.
  8. Klik Unfriend pada pop up yang muncul.
  9. Terakhir, klik OK.

Sekali lagi, apabila kamu merasa belum jelas, silahkan simak video tutorialnya di bawah ini:

Cara Menghapus Pertemanan di FB dari Daftar Teman

Barangkali daftar teman yang ingin kamu hapus tidak begitu banyak?

Atau mungkin satu atau dua orang saja yang ingin kamu unfriend di Facebook?

Jika iya, maka kamu tidak perlu menggunakan add-ons L.O.C seperti yang dijelaskan sebelumnya.

Karena Facebook juga memiliki fitur untuk menghapus pertemanan satu persatu.

Lalu bagaimana cara menghapus pertemanan di Facebook jika hanya beberapa teman saja?

Berikut langkah-langkahnya:

  1. Silahkan masuk ke akun Facebook terlebih dahulu.
  2. Pilih menu Teman di bagian atas, atau Cari Teman di bagian kiri.
  3. Pilih Semua Teman.
  4. Silahkan cari orang yang ingin di-unfriend.
  5. Klik icon titik tiga.
  6. Pilih hapus pertemanan.
  7. Pilih konfirmasi.

Di bawah ini juga sudah saya siapkan video tutorialnya, barangkali masih kurang jelas.

Ketahui Ini Setelah Menghapus Pertemanan di Facebook

Demi keamanan akun Facebook, silahkan untuk menghapus add ons L.O.C yang sudah terinstall di browser.

Hal ini dikarenakan L.O.C memiliki izin untuk membaca data Facebook, seperti daftar pertemanan, chat, dan lain-lain.

Proses penghapusan dapat kamu lakukan melalui menu Manage Extension pada browsermu.

Kesimpulan

Dari artikel ini, bisa kita simpulkan bahwa:

  1. Untuk menghapus pertemanan di Facebook, kamu dapat menggunakan add ons L.O.C di browser untuk menghapus banyak teman sekaligus.
  2. Apabila ingin menghapus satu atau dua orang pertemanan Facebook, cukup hapus melalui Daftar Teman Facebook tanpa perlu menginstall add ons L.O.C.
  3. Demi keamanan akun Facebook, silahkan remove instalasi extension L.O.C dari browser, apabila sudah tidak digunakan lagi.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Jangan lupa share ke teman-temanmu!

Referensi:

Novina (2022) Pertama Dalam Sejarah Pengguna Facebook Turun, Tanda Apa Ini? Available at: https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220204120904-37-312879/pertama-dalam-sejarah-pengguna-facebook-turun-tanda-apa-ini (Accessed: 11 August 2022).

Hidayat, M. (2016) Punya 5.000 Teman Facebook, Berapa yang Benar-benar Berteman? - Tekno Liputan6.com. Available at: https://www.liputan6.com/tekno/read/2507867/punya-5000-teman-facebook-berapa-yang-benar-benar-berteman (Accessed: 11 August 2022).